![]() |
Presiden Joko Widodo ketika membacakan sumpah jabatan yang diikuti oleh Letnan Jenderal TNI Andika Perkasa, di Istana Negara, Kamis (22/11). |
Jakarta, Laras Post - Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kamis (22/11), melantik Letnan Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD). Andika yang dilantik di Istana Negara kini resmi menggantikan Jenderal TNI Mulyono yang akan memasuki masa pensiun.
Pengangkatan Andika Perkasa berdasarkan pada Keputusan Presiden Nomor 97/TNI/TAHUN 2018 yang ditetapkan Presiden hari ini, Kamis (22/11/2018).
![]() |
Presiden Jokowi didampingi Menko Polhukam dan Panglima TNI ketika menyaksikan Andika Perkasa menandatangani berita acara pelantikan sebagai KSAD, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (22/11). |
"Kita melihat rekam jejak. Saya kira Pak Andika ini pernah di Kopassus, Kodiklat, Pangdam, Kostrad, kemudian sebelumnya pernah di Penerangan juga. Saya kira _tour of duty_-nya komplet. Pernah juga menjadi Komandan Paspampres. Saya kira komplet semua," ujar Presiden Jokowi mengomentari sosok Andika seusai pelantikan.
![]() |
Presiden Jokowi didampingi Ibu Negara Iriana menyampaikan ucapan selamat kepada Jendral Andika Perkasa usai pelantikannya sebagai KSAD, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (22/11). |
Acara pelantikan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dan jabat tangan yang dimulai dari Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo untuk kemudian diikuti oleh sejumlah tamu undangan yang hadir. (her/sg)
Tidak ada komentar: