Tingkatkan Kedisiplinan Personel, Satpom Lanud H.AS Hanandjoeddin Gelar Operasi Gaktib
![]() |
Personel Polisi Militer Lanud H.AS Hanandjoeddin memeriksa kelengakapan berkendara salah satu personel Lanud H.AS Hanandjoeddin dalam Giat Operasi Gaktib. |
Gaktib meliputi kelengkapan kendaraan dan Surat-surat seperti SIM dan STNK serta KTA bagi Personel Militer. Operasi yang telah menjadi program kerja Satpomau ini dilaksanakan oleh jajaran POM AU secara berkala dan tidak menutup kemungkinan dilakukan secara mendadak dan seketika dengan tujuan untuk lebih meningkatkan disiplin Prajurit dan PNS TNI di lingkungan Lanud H.AS Hanandjoeddin dalam berlalu-lintas, dan menghindari penyalahgunaan kendaraan tanpa surat resmi, serta untuk mewujudkan keamanan dan keselamatan dalam berkendara sehingga menunjang terlaksananya tugas pokok.
Dansatpom Lanud H.AS Hanandjoeddin Kapten Pom Yudhi Faizar didampingi Ps. Kasilidpamfik Satpom Lanud H.AS Hanandjoeddin Letda Pom Budi berharap, dengan adanya pemeriksaan secara berkala maupun mendadak, akan menjadi perhatian bagi personel untuk selalu mematuhi aturan berlalu lintas dan selalu memeriksa dan melengkapi surat-surat kendaraannya.
"Sudah tugas pokok dari Polisi Militer untuk tetap menegakkan disiplin dan ketertiban untuk menciptakan keamanan dan keselamatan demi menunjang pelaksanaan tugas yang lebih baik, sehingga nantinya masyarakat dapat melihat bahwa anggota TNI khususnya TNI AU juga disiplin berkendaraan berlalu lintas." demikian tegas Dansatpom Lanud H.AS Hanandjoeddin di sela-sela operasi.(Sg,Yp,Pen Ash)
Tidak ada komentar
Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai