Seorang Warga Meninggal Mendadak di Sawah - Laras Post

Breaking News

,

Seorang Warga Meninggal Mendadak di Sawah

Kapolsek Rembang Iptu Sunarto,saat menyerahkan korbban ke keluarga.
Purbalingga, Laras Post - Abdul Kodir Jaelani (74), seorang warga RT.04 RW.05 Desa Bantarbarang, Kecamatan Rembang, Kabupaten Purbalingga, meninggal dunia di Sawah, pada Kamis (24/1/2019).

Petugas dari Polsek Rembang setelah menerima laporan dari warga, langsung turun ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), bersama tim medis Puskesmas Rembang, untuk memeriksa korban.

Kapolsek Rembang Iptu Sunarto,  mengatakan, korban bernama Abdul Kodir Jaelani ( 74 ) warga Desa Bantarbarang, Kecamatan Rembang, meninggal mendadak di sawah karena sakit. 

Hal tersebut di kuatkan dengan pemeriksaan medis oleh dokter Puskesmas Rembang dr.  Dika Satya Negara, dan berdasarkan keterangan dari pihak keluarga, korban memang sudah lama menderita penyakit jantung.

Adik korban, Imam Jauhari ( 64 ) yang sekaligus saksi di lokasi kejadian, mengungkapkan korban berangkat ke sawah sekitar pukul 08.00 Wib. 

Petugas Polsek Rembang dan tim medis Puskesmas setempat ketika melakukan pemeriksaan.
Sesampai di sawah sekitar pukul 09. 00 Wib kemudian korban langsung bekerja mencangkul sawah. Namun baru beberapa saat bekerja, korban pingsan dan tidak sadarkan diri.  

Kemudian saksi meminta tolong kepada warga sekitar untuk menggotong korban untuk dibawa ke gubug di sawah. 

Namun nyawa korban tidak dapat ditolong lagi. Jasad korban oleh saksi dan warga lalu, dibawa ke rumah duka.

Pihak keluarga kemudian langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Rembang.

Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim medis dan dipastikan korban meninggal karena sakit kemudian korban diserahkan ke keluarga untuk dimakamkan. 

Khanifudin (43) selaku perangkat Desa Bantarbarang yang sekaligus mewakili pihak keluarga mengucapkan terima kasih kepada personil Polsek Rembang bersama tim medis Puskesmas setempat yang telah mengecek kondisi korban, sehingga mendapatkan kepastian bahwa korban meninggal karena sakit.    ( Agus.P)

No comments

Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai