Kemenag Bersama TNI Bahas Soal Kerukunan Umat Beragama
![]() |
Menteri Agama Fachrul Razi bersama Waaster Kasad Brigjen TNI Sugiyono didampingi jajaran masing-masing saat membahas soal kerukunan umat beragama |
Jakarta, Laras Post – Kementerian Agama bersama Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD) membahas program peningkatan kerukunan umat beragama, Selasa (30/6/2020) di Kantor Kementerian Agama, Jakarta.
“Kita perlu membahas apa saja yang telah dilakukan dari sisi pertahanan, sehingga Kemenag bisa melengkapi dan memainkan peran optimal dalam pendekatan keagamaan. Tujuan kita tentunya, peningkatan kerukunan umat beragama,” kata Menteri Agama Fachrul Razi.
Menurut Menag Fachrul, sebagai bangsa yang religius dan menempati wilayah sangat luas, selain strategi pertahanan dan militer, pendekatan keagamaan memiliki peluang dan peran signifikan dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Untuk memperoleh hasil yang optimal, maka dibutuhkan kerjasama dan kesepemahaman antara Kementerian Agama sebagai leading sector kegamaan dengan lembaga pertahanan negara, seperti TNI atau pun Polri,” ujar Menag.
Pada kesempatan yang sama, Wakil Asisten Teritorial (Waaster) Kasad Brigjen TNI Sugiyono mengatakan, pendekatan keagamaan dapat memperkuat pertahanan NKRI.
Ia pun menyambut baik pembahasan sinergi program dalam rangka peningkatan kerukunan umat beragama ini. “Dengan kebersamaan, permasalahan sebesar apa pun tentunya akan mampu kita atasi,” imbuhnya.
Hadir dalam pertemuan tersebut, Staf Khusus Menag Jul Effendi Sjarief, Trisni Puspitaningtyas, dan Ubaidillah Amin. Turut hadir pula Staf Ahli Menag sekaligus Jubir Kementerian Agama Oman Fathurahman, Pejabat Eselon I Kemenag, serta Sterad Erwansyah. (sg)
No comments
Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai