Tim Asistensi Hukum Kodam XIV/Hasanuddin Sambangi Korem 142/Tatag
![]() |
Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P berfoto bersama. |
Mamuju, Laras Post - Tim Asistensi Teknis Bidang Hukum Kodam XIV/Hasanuddin mengunjungi Korem 142/Tatag di Mamuju, Sulawesi Barat, Jum'at (10/7/2020).
Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P didampingi Kepala Hukum Korem 142/Tatag, Mayor Chk Bungak Sarira Kadompi, SH, menyambut langsung kedatangan Tim Asistensi Teknis Bidang Hukum Kodam XIV/Hasanuddin.
Asistensi Teknis Hukum yang dilakukan oleh Kumdam XIV/Hasanuddin, Letkol Chk Isa Ansari, SH yang berlangsung di ruang rapat Korem 142/Tatag bertujuan melihat secara langsung sejauh mana langkah yang ditempuh oleh Kumrem 142/Tatag dalam menindaklanjuti sebuah permasalahan baik terhadap prajurit maupun keluarganya.
Danrem 142/Tatag, Brigjen TNI Firman Dahlan, S.I.P mengucapkan selamat datang Tim Asistensi Teknis Kumdam XIV/Hasanuddin untuk melaksanakan Asistensi Bidang Hukum agar kedepan personel yang membidangi hukum Korem 142/Tatag semakin profesional dalam menyelesaikan permasalahan hukum di Satuan jajaran Korem 142/Tatag, sehingga tidak mengalami hambatan dalam proses pemberian bantuan hukum kepada personel Korem 142/Tatag dan keluarganya.
Sementara, Kepala Hukum Korem 142/Tatag, Mayor Chk Bungak Sarira Kadompi, S.H, memaparkan beberapa permasalahan yang telah ditangani khususnya terhadap penyelesaian hukum personel TNI maupun keluarganya.
"Kami telah memberi konsultasi dan bantuan hukum kepada beberapa personel TNI maupun keluarganya dan sebagian sudah selesai namun masih ada yang masih dalam proses," kata Mayor Chk. Bungak. (Her/Red)
No comments
Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai