Terkait Sengketa Tapal Batas, Aktivis akan Laporkan Camat Pamijahan
BOGOR, LARAS POST - Kisruh Mengenai masalah Tapal Batas Desa yang terjadi di Kecamatan Pamijahan antara Desa Gunung Picung dengan Desa Gunung Sari masuk pada Babak Baru.
Informasi Dari Kepala Desa Gunung Picung Haji Oman mengatakan, bahwa persoalan sengketa ini akan dilimpahkan ke Pemda.
“Tadi saya diPanggil sama Pak Camat, Ada pak Urip Ketua Apdesi Pamijahan, ada Lurah Andri dari Desa Gunung Bunder 2, ada juga Lurah Herman Kepala Desa Gunung Sari, hasilnya Masalah ini akan dibawa ke Kabupaten,” ucapnya saat dihubungi via telpon seluler.
Sementara Itu, dihubungi secara terpisah perwakilan masyarakat dari desa Gunung Picung, Ali Taufan Vinaya menyesal dengan sikap camat yang dinilainya lepas dari tanggung jawab.
Padahal diketahui secara umum, saat masyarakat Desa Gunung Picung datang ke Kantor Kecamatan pada Selasa lalu, rencana musyawarah itu dilakukan Jum'at (14/10/2022), di Kantor Kecamatan Pamijahan.
“Harusnya Camat Pamijahan Mengundang Perwakilan dari kedua desa dan melibatkan unsur dari Muspika baik itu Kepolisian maupun Danramil,” ujarnya.
Selain itu, Camat juga Bisa Menginstruksikan Kepada Tim Pembina batas wilayah Tingkat kecamatan agar Kedua Belah Pihak untuk menyiapkan dokumen dokumen pendukung yang memiliki kekuatan secara Yuridis dan para saksi sejarah.
Menyikapi Kinerja dari Camat Pamijahan Tersebut, ATV Akan Mengirim kan surat ke Pihak Pihak terkait, Seperti Inspektorat, Sekda, Dan Ombudsman RI.
“Kita akan Melaporkan Camat Pamijahan Karena di nilai Melakukan Pembiaran masalah. Padahal Sudah sangat jelas Dalam Permendagri Nomor 45 Tahun 2016 Tentang Pedoman Penetapan Dan penegasan Batas Desa. Dalam Bab VI Penyelesaian Perselisihan batas Desa Dalam Pasal 1 8 Ayat 2 Berbunyi : Penyelesaian Perselisihan Batas desa Antar desa dalam satu Wilayah Kecamatan Di selesaikan Secara Musyawarah Mufakat yang di fasilitasi oleh camat dan dituangkan Dalam Berita Acara,” tukasnya.
Aturan, regulasi, juklak, juknisnya sudah jelas. “Karena dasar itulah kita akan mengirimkan surat dan membuat Laporan atas kinerja Camat Pamijahan dalam menyikapi persoalan sengeketa TApal Desa,” pungkasnya. (tim)
No comments
Terimakasih, apapun komentar anda sangat kami hargai